Warkat Yang Dikliringkan
Warkat yang dikliring kan adalah :
- Cheque bank lain
- Bilyet Giro bank lain
- Surat perintah bayar lain
- Penerbitan wesel
Kesemua warkat dinyatakan dalam mata uang rupiah dan bernilai nominal penuh
Prosedur/Mekanisme Kliring
Proses penyelesaian warkat-warkat kliring di lembaga kliring (dilihat dari sisi bank)
- Kliring Keluar, membawa warkat kliring ke lembaga kliring (Nota debet/kredit keluar)
- Kliring Masuk, menerima warkat kliring dari lembaga kliring (Nota debet/kredit masuk)
- Pengembalian Kliring, pengembalian warkat yang tidak memenuhi syarat yang telah ditentukan.
Prosedur Setoran Kliring
Asumsi : Tn B melakukan setoran dengan Cek (Setoran Kliring) di Bank ‘XYZ’
Alur Kliring
- Tn. A bertransaksi dengan Tn B
- Tn. A memberikan Cek pada Tn B
- Tn. B sebagai nasabah Bank ‘XYZ’ melakukan setoran kliring di Bank ‘XYZ’ dan Bank ‘XYZ’ mengirimkan Warkat (Nota Debet ND Keluar) kepada Lembaga Kliring
- Lembaga Kliring akan meneruskan Warkat kepada Bank ‘ABC’ (Nota Debet ND Masuk)
- Setelah proses pengecekan dan cek dinyatakan syah, maka dilakukan di informasikan (kliring retur )kepada Lembaga kliring untuk mendebet rekening Bank ‘ABC’ di BI dan di kredit ke rekening Bank ‘XYZ’
- Penyampaikan hasil kliring kepada Bank ‘XYZ’ dan pihak Bank akan mengkredit rekening Tn B
Prosedur Kiriman Melalui Kliring
Asumsi : Tn A dari Bank ‘ABC’ melakukan setoran untuk pengiriman uang ke Tn B di Bank XYZ
Alur Kliring
- Tn. A berencana mengirim uang ke Tn B
- Tn. A melakukan transaksi pengiriman uang di Bank ‘ABC’ dan mengirimkan Warkat (Nota Kredit à NK Keluar) kepada Lembaga Kliring
- Lembaga Kliring akan meneruskan Warkat kepada Bank ‘ABC’ (Nota Kredit à NK Masuk)
Prosedur Kliring (lanjutan)
Warkat kliring yang diserahkan meliputi :
- Nota Debet Keluar, à menambah
- Nota Kredit Keluar, à mengurangi
Sementara itu warkat yang akan diterima meliputi :
- Nota Debet Masuk, à mengurangi
- Nota Kredit Masuk, à menambah
Gambaran Perhitungan Kliring
Setelah proses kliring berjalan, pada sore
hari masing-masing bank akan membuat perhitungan kliring untuk
mengetahui apakah bank tersebut menang atau kalah kliring.
- Bank yang menang kliring adalah bank yang jumlah warkat tagihan warkat kliring melebihi pembayaran warkat kliringnya.
- Bank yang kalah kliring justru sebaiknya, dimana pembayaran warkat kliring lebih besar dari warkat tagihan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar